Desain Kalender Custom – Kalender Solar VS Lunar

Kalender Lunar
Written By Admin Mahada
Publish : 13 July 2020
Mahada Best Seller Batik Heritage

Pernahkah Anda merasa kebingungan, mengapa bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri tidak tetap. Suatu kali ada di bulan juni, tahun depan ada dibulan mei, lalu april, maret, begitu seterusnya. Belum lagi pertanyaan mengapa Ramadan dan Idul FItri ditentukan dengan menggelar siding isbat?

Perlu diketahui bahwa sistem kalender yang dipakai secara umum adalah kalender Masehi, atau kalender Gregorian yang juga disebut sebagai kalender solar. Sebaliknya, Ramadan dan Idul Fitri merupakan bagian dari kalender Hijriyah yang merupakan penanggalan lunar. Kalender Hijriyah secara umum jadi panduan bagi umat muslim di seluruh dunia.

Solar, Matahari

Solar adalah matahari. Matahari awalnya dipakai hanya untuk siklus harian. Ketika matahari terbit sampai terbenam, disebut siang. Sedangkan separuh waktu sisanya disebut malam, di mana matahari tidak tampak sama sekali. Siang dan malam dihitung sebagai satu hari. 

Namun karena untuk perhitungan siklus jangka panjang, tidak cukup akurat. Hal tersebut baru disadari ketika para pendeta yang tinggal di kuil-kuil seperti Tenothlican, Thebes dan Acropolis, mulai melihat jalur matahari di langit lewat bayangan patung dan pilar-pilar di kuil. Ternyata, pergerakan terbit dan tenggelamnya matahari tidak berulang pada orbit yang sama.

Para pendeta melihat posisi Matahari di langit dapat menunjukkan musim dengan lebih tepat, dibanding kalender sistem bulan. Sistem solar ini membagi 1 tahun dengan 365 posisi matahari di langit. Karena setelah angka tersebut, matahari kembali ke posisinya. Dengan pola pergerakan matahari sepanjang tahun ini, mereka bisa memprediksi datangnya Musim Panas, Gugur, Dingin dan Semi.

Bagi yang tinggal di iklim tropis, faktor tersebut tidak terlalu berpengaruh pada musim. Namun kalender solar sangat membantu dalam perhitungan musim untuk masa tanam yang tepat.

Lunar, Bulan

Sistem ini diperhitungkan berdasarkan siklus edar bulan mengelilingi bumi. Peradaban awal manusia sudah memakai sistem ini. Sistem ini paling sederhana dan mudah diterapkan oleh setiap orang. Siklus bulan dapat dilihat dari perubahan bentuk bulan di langit malam.

Perubahan bentuk bulan mulai dari bulat sempurna (purnama), separuh, sabit, sampai bulan sama sekali gelap tak terlihat (bulan mati). Perubahan bentuk tampilan bulan ini akibat dari revolusi bulan mengelilingi matahari.

Berbeda dengan jumlah usia kalender Masehi yang usianya 365 hari, kalender hijriyah (lunar) berjumlah 354 hari. Hal ini Karen manusia di zaman dulu menginterpretasikan bahwa perubahan siklus alam itu kembali pada titik awal dalam tempo 354 hari.

Namun memang, setelah beberapa tahun, bulan yang sama tidak menunjukkan rasi bintang yang sama. rasi yang menjadi patokan setelah beberapa tahun datang terlambat atau mendahului. Bagi daerah yang tidak tergantung pada pertanian, hal ini tidak terlalu jadi masalah.

Tapi bagi daerah yang tergantung pada perubahan musim untuk penentuan kapan menanam dan kapan memanen, tentu jadi masalah besar. Sehingga tidak heran jika peradaban selanjutnya melibatkan perhitungan kalender lunar dengan benda langit lainnya, yakni Matahari. Dari sana lahirlah kalender luni-solar.

Jasa Cetak dan Desain Kalender Custom

Mahada Indonesia melayani pemesanan cetak kalender dari seluruh Indonesia. Dengan sistem daring, Anda cukup memesan dengan cara menghubungi kami melalui kontak yang tersedia. Bisa melalui WhatsApp atau email.

Mahada Indonesia juga melayani jasa desain kalender custom, yang dikerjakan oleh tim desain ahli kami.

Sebagai bentuk pelayanan terbaik, kami juga memberikan garansi dengan syarat dan ketentuan berlaku. Kunjungi halaman website untuk melihat portofolio kalender promosi Mahada Indonesia.

Konsultasi dan rencanakan kalender promosi Anda bersama Mahada Indonesia segera.(*)

ads corporate gift
Banner 1
Gifset Corporate Banner

Informasi Lain yang Mungkin Anda Perlukan

Apa itu Art Carton dan Kegunaannya di Percetakan

Apa itu Art Carton dan Kegunaannya di Percetakan

Di dunia percetakan, banyak dikenal beragam jenis kertas dengan banyak kegunaaan dan keperluan. Di antara sekian banyak jenis kertas yang ada, art carton adalah salah satu jenis kertas yang sering dan mudah dijumpai di keseharian. Apa itu Art Carton? Art Carton adalah...

8 Desain Kalender Unik dan Menarik untuk Tahun 2025

8 Desain Kalender Unik dan Menarik untuk Tahun 2025

Salah satu kegiatan wajib dalam menyambut tahun baru adalah menyiapkan kalender, baik untuk kebutuhan pribadi maupun kebutuhan kantor. Kalender sejatinya hanya berupa rangkaian angka yang menunjukkan hari dan bulan dalam satu tahun. Namun desain kalender yang...

Corporate Gift Low
Blog tentang mahada indonesia 4

Bingung Memilih Souvenir Yang Cocok Untuk Event Anda?

Untuk Anda yang masih kebingungan dalam memilih souvenir apa yang cocok untuk kebutuhan Anda, Klik tombol di bawah untuk menghubungi Corporate Gift Consultant Kami.

Agar konsultasi lebih mudah, Anda dapat mempersiapkan informasi penting ini:

  • Kebutuhan souvenir Anda (event, atau apresiasi karyawan)
  • Quantity pemesanan souvenir
  • Referensi desain (logo, atau desain grafis)
  • Budget per pcs (membantu kami dalam merekomendasikan souvenir yang tepat)